DOK: Proses pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) |
Mimbar.News, Wajo_ Demi tingkatkan Perekonomian Kelompok ibu rumah tangga warga Barangmamase Kecamatan Sajoanging TIM Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Puangrimaggalatung (UNIPRIMA) lakukan penerapan teknologi Ikan Bandeng menjadi amplang dan keripik kulit ikan, Rabu (11/09/24).
Darwis selaku ketua pelaksana mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah dukungan dan kepedulian TIM Dosen UNIPRIMA terkait dengan perekonomian warga Barangmamase,
"Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk dukungan dan kepedulian kami terhadap warga Barangmamase, sebelumnya ikan bandeng ini di jual murah di pasaran namun dengan sentuhan inovasi dan teknologi maka ikan bandeng dapat meningkatkan perekonomian warga", ungkap Darwis.
Marhani selaku warga Barangmamase menuturkan bahwa kegiatan itu sangat bermanfaat bagi warga sekitar,
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga karena dulunya ikan bandeng tidak dapat mendongkrak perekonomian kami, namun dengan olahan produk maka saya yakin akan membuat perekonomian kami mengalami peningkatan, Tutur marhani .