Iklan

/

Iklan

Gelar Dialog Public Thematic, Bawaslu Wajo Libatkan LSM dan Pers

Redaksi Mimbar.News
Jumat, 03 November 2023, 18:46 WIB Last Updated 2023-11-03T11:49:29Z

 



Mimbar.News,Wajo - Peran pers sebagai salah satu pilar dalam demokrasi di Indonesia, memiliki peran yang besar, terutama dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.


Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu Kabupaten Wajo Andi Hasnadi,SH melalui Heriyanto,S.IP.M.Si Kordiv HP2H dalam kegiatan Dialog Publik Thematic bertajuk " Peran Pers Sebagai Mitra Bawaslu dalam Pengawasan Pemilu”.  di Hotel Sermani Jl.Bau Baharuddin Sengkang Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo. Jumat 3 November 2023.


“Media dan pers memiliki peranan penting dalam Peliputan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden Tahun 2024, karena setiap tahapan tidak terlepas dari pemberitaan dan sosialisasi Pemilu yang terus dilakukan oleh pers, sehingga proses demokrasi dapat dikawal secara bersama,” ujarnya. 


Ia juga menjelaskan bahwa independensi dan transparansi media menjadi modal tersendiri, karena itu menjadi marwah pers selama ini.


“Menjaga independensi dan keterbukaan informasi sangat penting, maka peran pers dalam pemberitaan selama tahapan Pemilu 2024 menjadi salah satu faktor penting dalam demokrasi, sehingga penting objektifitas, independensi dan transparansi serta profesional dalam isu-isu penting Pemilu,” jelasnya.


Ditambahkannya Fauriza,S.Ip,MSi Kordiv Penyelesaian Sengketa mengatakan, selama ini kedekatan pers dengan penyelenggaraan Pemilu terutama dengan Bawaslu berjalan harmonis, bahkan pers banyak juga memberikan informasi pengawasan.


"Tentu ini tidak terlepas dari koordinasi dan komunikasi yang terbangun dengan baik, dalam pemberitaan maupun banyak menyajikan informasi-informasi kepemiluan yang bermanfaat,” pungkasnya.


Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Komisioner KPU Kabupaten Wajo Zainal Arifin, S.Pd.I,M.Pd.I,Kordiv Penyelesaian Sengketa Fauruza,Kordiv HP2H Heriyanto,Ketua PWI Wajo Rukman Nawawi dan insan Pers dan LSM.(*) 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gelar Dialog Public Thematic, Bawaslu Wajo Libatkan LSM dan Pers

Terkini

Iklan

Close x