Iklan

/

Iklan

Sosialisasi Pemilu Basis Perempuan, KPU Wajo Gandeng Fatayat NU

Redaksi Mimbar.News
Rabu, 21 Desember 2022, 17:49 WIB Last Updated 2022-12-21T10:49:39Z

 

Andi Tenri Sampeang Komisioner KPU Kabupaten Wajo Divisi perencanaan, data dan Informasi, pada saat memberikan sosialisasi kepemiluan di hadapan Kader Fatayat NU(Foto:KPU) 


Mimbar.News, Wajo- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo gandeng Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) terkait Sosialisasi Pemilu Serentak 2024 Basis Perempuan yang digelar di Jl. Jabal Rahma Sengkang. Rabu, 21 Desember 2022.


Andi Tenri Sampeang selaku Komisioner KPU Kabupaten Wajo setelah sosialisasi ini, menyampaikan harapannya, ia berharap Fatayat NU Wajo mampu menjadi perpanjangan tangan KPU Wajo untuk bersosialisasi terkait Pemilu serentak 2024 mendatang. 



"Semoga Fatayat NU Wajo mampu menjadi perpanjangan tangan KPU Wajo untuk bersosialisasi terkait Pemilu serentak 2024, sehingga mampu menjadi perempuan penggerak serta memberikan manfaat serta ilmu terkait kepemiluan di sekitarnya sehingga tingkat partisipasi masyarakat terutama perempuan dapat meningkat di Pemilu 2024 nanti,"harap Komisioner KPU Kabupaten Wajo yang membidangi Divisi perencanaan, data dan Informasi itu. 


Sementara Ketua Fatayat NU Wajo, Muarifah Rahmi mengatakan bahwa Fatayat NU Wajo siap bersinergi untuk meningkatkan kesadaran perempuan  akan perannya, pada akses partisipasi, kesempatan, manfaat dalam kepemiluan.


"Semoga dengan Fatayat NU mengambil peran ini bisa mengembalikan peran perempuan yang mempunyai hak yang sama sebagai warga negara apalagi hal tersebut diatur dalam perundangan-undangan," ucapnya. (MY/MN) 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sosialisasi Pemilu Basis Perempuan, KPU Wajo Gandeng Fatayat NU

Terkini

Iklan

Close x