Iklan

/

Iklan

Tetap Gunakan Protokol Kesehatan, Kapolres Haltim Pimpin Sertijab

Redaksi Mimbar.News
Rabu, 02 September 2020, 16:21 WIB Last Updated 2020-09-02T09:21:20Z



Mimbar.News, Halmahera Timur - Kepala Kepolisian Resor Halmahera Timur (Haltim) Akbp Edy Sugiharnto, SE MH. memimpin serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek Wasile Selatan tetap menggunakan protokol kesehatan. Rabu (2/9/2020).

Upacara serah terima jabatan dilangsungkan di Polres Halmahera Timur untuk mengisi jabatan Kapolsek Wasile Selatan   berdasarkan Telegram Kapolda Maluku Utara Nomor : Kep/ 379/ VIII/ 2020, tanggal 19 Agustus 2020.

Jabatan Kapolsek Wasile Selatan dari Ipda Agustian Maulana S.Tr.K kepada Ipda  Chruys Ryzer Aditya Rumbiak.

Kapolres menyatakan, "mutasi jabatan dijajaran Polri khusus Polda Maluku Utara akan terus menerus dilaksanakan secara berkesinbungan dalam penyelenggaraan dan pengembangan karier personil Polri jadi mutasi jabatan bukan merupakan hal yang luar biasa tetapi sudah merupakan hal yang wajar," ungkap Edy.

Harapan Kapolres pejabat yang baru dilantik agar secepatnya menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas dan sekarang waktu dekat akan masuk tahapan pilkada tahun 2020 pejabat baru dilantik tingkatkan koordinasi dengan instansi terkait dalam hal kesuksesan pelaksanaan pilkada di wilayah hukum.

AKBP, Edy Sugiharnto mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama Ipda Agustian Maulana S.Tr.K  atas dedikasi dan jerih payah selama menjabat Kapolsek dan Pejabat Lama Kapolsek Wasile Selatan akan menduduki jabatan baru Kapolsek Bacan Timur Polres Halsel dan Kapolsek Baru sebelum menjabat sebagai Kanit Dik 4 Sat Reskrim Polres Morotai.

Lanjut Kapolres mengucapkan selamat "bekerja para Kapolsek yang baru dilantik melanjutkan tugas kepemimpinan dimasing- masing wilayah hukum dan berpedoman pada 7 instruksi Presiden sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas Polri," imbuhnya.

Serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek dihadiri Waka Polres Kompol Muhammad Arif, SH. pejabat Utama Polres Haltim  Perwira staf dan Personil Polres Haltim.(*)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tetap Gunakan Protokol Kesehatan, Kapolres Haltim Pimpin Sertijab

Terkini

Iklan

Close x