Iklan

/

Iklan

Pingsan Saat Rapat Banggar, Anggota DPRD Sulsel Meninggal Dunia

Redaksi Mimbar.News
Selasa, 08 September 2020, 23:00 WIB Last Updated 2020-09-08T16:02:37Z
Pelepasan secara resmi jenazah anggota DPRD Sulsel, Ince Langke, ke rumah duka di Kabupaten Kepulauan Selayar. Foto:detikcom


Mimbar.News, Makassar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan dari Fraksi Partai Golkar, Ince Langke, tiba-tiba pingsan saat rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulawesi Selatan. Selasa (8/9/2020)

Setelah pingsan, Ince langsung dibawa ke Rumah Sakit Awal Bros Makassar. Namun, setiba di rumah sakit, dokter menyatakan politikus itu sudah meninggal dunia.

“Saat berbicara dalam forum rapat banggar, Ince Langke langsung jatuh pingsan dan langsung dibawa ke rumah sakit, namun dokter menyarankan ia sudah tidak ada. Kayaknya beliau terkena serangan jantung,” kata Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan Ni’matullah saat dihubungi wartawan.

"Selanjutnya, jenazah Ince Langke dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan," kata Ni’matullah.(red)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pingsan Saat Rapat Banggar, Anggota DPRD Sulsel Meninggal Dunia

Terkini

Iklan

Close x