Iklan

/

Iklan

Sungai Welennae Meluap, Jalan Poros Bone-Wajo Kembali Terendam Banjir

Jumat, 10 Juli 2020, 10:15 WIB Last Updated 2020-07-10T03:16:38Z
Kondisi Jalan Poros Bone-Wajo Di Desa Pallawarukka Kecamatan Pammana


Mimbar.News, Wajo — Hujan  lebat yang mengguyur wilayah Pammana dan sekitarnya  membuat Sungai Welennae meluap, luapan air sungai menyebabkan Jalan Poros Wajo-Bone yang berada di Dusun Tobakko Desa Pallawarukka Kecamatan Pammana kembali  terendam banjir, Jumat 10/07/20.

MA (22) merupakan salah seorang pengendara mengungkapkan bahwa ketinggian  air saat ini diperkirakan 30 Cm, sehingga pengendara roda dua yang melintas harus menggunakan jasa penyeberangan yang disediakan warga.

"Ketinggian air saat ini diperkirakan mencapai 30 Cm , tentu dengan banjir ini menganggu aktivitas kami dan harus menggunakan jasa penyeberangan yang disediakan warga sehingga harus mengeluarkan uang Rp 15.000 sekali menyebrang.

Diwaktu yang sama ia menyampaikan harapannya agar Pemerintah segera memberikan perhatian terhadap kondisi jalan yang tergenang air .

"Saya berharap adanya perhatian pemerintah dengan kondisi banjir seperti ini, karena kami selaku pengendara terkendala dengan keadaan yang seperti ini dan kami harus mengeluarkan uang tambahan untuk melintas"harap MA.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sungai Welennae Meluap, Jalan Poros Bone-Wajo Kembali Terendam Banjir

Terkini

Iklan

Close x